Membuat kode baris PHP terkoneksi ke database MYSQL

Bagaimana cara membuat kode baris PHP terkoneksi ke database MYSQL ? sebelum dilanjutkan pembahasan judul diatas pastinya harus memahami terlebih dahulu maksudnya apa! Pengertian seperti berikut misalkan seorang programmer ingin membuat aplikasi pendaftaran lalu langkah yang dipersiapkan harus ada tempat penyimpanan data pada database, sampai disini pasti mengerti.


Membuat kode baris PHP terkoneksi ke database MYSQL


Pada saat ingin membuat database data penyimpanan, seorang programmer harus bisa tahu kode baris PHP tersebut untuk saling terkoneksi ke database MYSQL (xampp). Kira - kira maksudnya seperti itu.

Mengkoneksikan kode baris PHP pada database Mysql bisa menggunakan Mysqli atau PDO dan apabila ada pertanyaan mana yang terbaik semua memiliki kelebihan dan itu terserah Anda, Keduanya mendukung pernyataan yang disiapkan. Pernyataan yang disiapkan melindungi dari injeksi SQL, dan sangat penting untuk keamanan sebuah aplikasi web.

Memilih Mysqli atau PDO mana yang terbaik ?

Baik memilih Mysqli atau PDO memiliki kelebihan:

  • PDO akan bekerja pada 12 sistem database yang berbeda.
  • MySQLi hanya akan bekerja dengan database MySQL.

Sehingga apabila harus mengganti proyek aplikasi Anda untuk menggunakan database lain, PDO sangat mempermudah prosesnya. Anda hanya perlu mengubah string koneksi dan beberapa kueri. dengan Mysqli, Anda hanya perlu menulis ulang seluruh kode - termasuk kueri.

Contoh kode baris PHP terkoneksi pada database MySQL di Sintaks MySQLi dan PDO :

  • MySQLi (berorientasi objek)
  • MySQLi (prosedural)
  • PDO

1. Berikut kode baris PHP (MySQLi Object-Oriented)

<?php
$servername = "localhost";
$username = "root";
$password = "";

// Create connection
$conn = new mysqli($servername, $username, $password);

// Check connection
if ($conn->connect_error) {
  die("Belum terkoneksi: " . $conn->connect_error);
}
echo "Sukses terkoneksi";
?>


2. Kode baris PHP (MySQLi Procedural)

<?php
$servername = "localhost";
$username = "root";
$password = "";

// Create connection
$conn = mysqli_connect($servername, $username, $password);

// Check connection
if (!$conn) {
  die("Belum terkoneksi: " . mysqli_connect_error());
}
echo "Sudah terkoneksi";
?>


3. Kode baris PDO

<?php
$servername = "localhost";
$username = "root";
$password = "";

try {
  $conn = new PDO("mysql:host=$servername;dbname=myDB", $username, $password);
  // set the PDO error mode to exception
  $conn->setAttribute(PDO::ATTR_ERRMODE, PDO::ERRMODE_EXCEPTION);
  echo "Connected successfully";
catch(PDOException $e) {
  echo "Connection failed: " . $e->getMessage();
}
?>


Demikan pembahasan membuat kode baris PHP terkoneksi ke database Mysql semoga bermanfaat, salam sukses.