Variabel PHP

Belajar variabel PHP dan aturan cara penulisannya. Variabel PHP adalah sebuah variabel dapat memiliki nama pendek (seperti x dan y) atau nama yang lebih deskriptif (umur, name, total_volume). Variabel pada kode baris program digunakan untuk menampung nilai tertentu.


Variabel PHP


Nilai yang disimpan di dalam variabel selanjutnya dapat dipindahkan ke dalam sebuah database, atau bisa ditampilkan kembali pada pengguna.

Aturan untuk variabel PHP 

Berikut dibawah ini aturan cara penulisan variabel PHP ?

  • Sebuah variabel dimulai dengan tanda $, lalu diikuti dengan nama variabel.
  • Nama variabel harus dimulai dengan huruf atau karakter garis bawah.
  • Nama variabel tidak boleh dimulai dengan angka.
  • Nama variabel hanya boleh berisi karakter alfanumerik dan garis bawah (A-z, 0-9, dan _ ).
  • Nama variabel peka huruf besar/kecil ($usia dan $AGE adalah dua variabel yang berbeda).


Seperti apa contoh penulisan variabel php berikut dibawah ini !

1. Menampilkan jumlah dari dua variabel

    <?php

    $x = 6;
    $y = 7;
    echo $x + $y;
    ?>

        hasil keluaran = 13

2. Menampilkan teks dan variabel:

    <?php
    $txt = "bengkelajaib";
    echo "I love $txt!";
    ?>

        hasil keluaran = I love bengkelajaib

Dari contoh diatas adalah penulisan baris kode variabel PHP, semoga bermanfaat.